Tokoh

Ketua YKKB Jro Bima Dapat Hadiah Mahkota Raja Majapahit, Tanda Berkah Perjuangan?

 Sabtu, 22 Februari 2025

Ketua yayasan keris bali jro bima

Newsyess.com, Denpasar. 

 

Bali | Newsyess.com – Ketua Yayasan Kesatria Keris Bali (YKKB), I Ketut Putra Ismaya Jaya alias Jro Bima, kembali mencuri perhatian publik. Dalam sebuah unggahan di kanal YouTube pribadinya, ia memperlihatkan sebuah Mahkota Raja peninggalan zaman Kerajaan Majapahit yang baru saja ia terima sebagai hadiah. Mahkota tersebut diberikan oleh seseorang bernama Kadek, yang memilih untuk tidak mengungkapkan identitasnya.

Selain mahkota tersebut, Jro Bima juga mengungkap bahwa sebelumnya ia telah menerima sebuah senjata sakral bernama "Tri Sula" senjata Dewa Siwa. Dalam unggahan tersebut, ia juga menunjukkan berbagai benda pusaka peninggalan kerajaan yang tersimpan di kediamannya. Di antaranya terdapat sebuah arca Brawijaya V, serta sejumlah keris dengan ukuran besar panjang 1,5 meter dan benda antik peninggalan masa kerajaan terdahulu.

Menariknya, Jro Bima kemudian melontarkan pertanyaan kepada para spiritualis di Jawa dan Bali terkait makna di balik fenomena ini. “Kira-kira ini apa ya artinya? Karena saya dengan mudah dan selalu mendapatkan hadiah barang-barang antik peninggalan zaman kerajaan terdahulu,” ujarnya.

Ia pun berspekulasi bahwa mungkin saja hal ini berkaitan dengan perjuangannya dalam membela kasus penistaan agama yang sempat menghebohkan Bali beberapa waktu lalu. Sebagaimana diketahui, Jro Bima termasuk salah satu tokoh yang vokal menentang pemasangan gambar Dewa Siwa di sebuah klub malam di Bali, yang dinilai tidak menghormati nilai-nilai kesakralan agama Hindu.

“Sebuah perjuangan yang tulus, semesta akan memberikan berkah,” kata Jro Bima dengan penuh keyakinan.

Fenomena yang dialami Jro Bima ini tentu menjadi perbincangan menarik di kalangan pecinta budaya, spiritualis, dan pemerhati sejarah. Apakah ini sebuah kebetulan, ataukah ada makna spiritual yang lebih dalam? Waktu mungkin akan memberikan jawabannya?. (TimNewsyess)


TAGS :


klik88 KLIK88 LOGIN daftarklik88 tok99toto opung4d https://rtp-onfireklik88.online/ mix parlay scatter hitam login bom29toto situs bom29toto rtp klik88 terbaru slot gacor slot toto