News
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI Periode 2024-2029
Minggu, 20 Oktober 2024
Pelantikan presiden dan wakil presidenRI ke- 8
Jakarta, Newsyess.com – Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029 setelah mengucapkan sumpah jabatan di Gedung MPR/DPR RI, Minggu (20/10/2024). Prosesi pelantikan berlangsung khidmat di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, dengan dihadiri sejumlah tokoh nasional, mantan pemimpin negara, dan perwakilan negara sahabat.
Pelantikan dimulai dengan pengucapan sumpah jabatan secara bergantian, diawali oleh Prabowo. Dengan tangan di atas kitab suci Al-Qur'an, Prabowo mengucapkan sumpah:
"Bismillahirrohmanirrohim, demi Allah saya bersumpah, akan memenuhi kewajiban Presiden RI dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh UUD, dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya, serta berbakti kepada nusa dan bangsa."
Setelah Prabowo, giliran Gibran mengucapkan sumpah sebagai Wakil Presiden RI:
"Bismillahirrohmanirrohim, demi Allah, saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Wakil Presiden Republik Indonesia dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada nusa dan bangsa."
Tokoh dan Pemimpin Negara Hadiri Pelantikan
Acara ini dihadiri oleh sejumlah mantan pemimpin dan wakil presiden Indonesia, di antaranya Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, Wakil Presiden ke-3 Try Soetrisno, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla, serta Wakil Presiden ke-11 Boediono.
Rival Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, juga turut hadir dan memberikan selamat kepada pasangan yang baru dilantik. Kehadiran kedua rival tersebut menambah suasana kebersamaan dan menandai komitmen untuk menghormati hasil demokrasi.
Selain tokoh nasional, sejumlah pimpinan dan perwakilan negara sahabat turut menyaksikan momen bersejarah ini. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan internasional atas transisi kepemimpinan di Indonesia dan harapan untuk memperkuat hubungan bilateral dengan pemerintahan baru.
Tanda Tangan Berita Acara Pelantikan
Setelah pengucapan sumpah, Ketua MPR Ahmad Muzani menandatangani berita acara pelantikan bersama jajarannya. Berita acara tersebut kemudian diserahkan kepada Prabowo sebagai simbolis bahwa ia dan Gibran telah resmi menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden.
Kemenangan Bersejarah di Pilpres 2024
Pada Pilpres 2024, Prabowo-Gibran berhasil memenangkan pemilihan dengan memperoleh 96.214.691 suara, mengungguli pasangan Anies-Muhaimin. Kemenangan ini sekaligus menandai kolaborasi antara tokoh militer dan generasi muda dalam memimpin bangsa untuk lima tahun ke depan.
Baca juga:
Bendesa Adat Canggu Apresiasi Peran LPD Canggu dalam Membangun Ekonomi dan Budaya Desa Adat
Tantangan dan Harapan untuk Pemerintahan Baru
Pelantikan ini menjadi awal dari tugas besar bagi Prabowo dan Gibran. Di tengah tantangan ekonomi global, pemerintahan baru diharapkan dapat memprioritaskan stabilitas politik, pemulihan ekonomi, dan pembangunan infrastruktur. Kehadiran Gibran sebagai wakil presiden juga diharapkan membawa perspektif generasi muda ke dalam kebijakan pemerintahan.
Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, Prabowo dan Gibran berkomitmen untuk membawa Indonesia menuju masa depan yang lebih maju dan sejahtera. “Kami berjanji akan menjalankan amanah rakyat dengan sebaik-baiknya dan berbakti pada nusa dan bangsa,” ujar Prabowo dalam sambutannya usai pelantikan.(Tim Newsyess)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024