Tokoh
Saatnya Desa Temesi Miliki Anggota Dewan, Tokoh Masyarakat Mendukung Pencalonan Putra Daerah Wayan Cakra
Senin, 30 Oktober 2023
Desa Temesi
Gianyar, Newsyess - Tokoh Masyarakat Desa Temesi, I Ketut Branayoga, SE, mendukung adanya putra daerah Temesi maju sebagai calon anggota DPRD Gianyar, Wayan Cakra. Hadirnya putra Temesi di gedung DPRD dianggap sebagai jembatan untuk mengakses program pemerintah.
"Secara langsung ada warga kami yang bisa akses program pemerintah terkait desa," ujar Branayoga ketika ditemui Newsyess pada Senin (30/10/2023) di Desa Temesi Gianyar.
Sosok Cakra sudah aktif peduli lingkungan dan juga lama di pengelolaan sampah. "Di tengah kondisi carut marutnya lahan sampah di Gianyar. Dengan hadirnya pak Cakra ada jalan keluar pemecahan jalan keluar soal sampah berbasis sumber karena sudah berpengalaman," ujar dia.
Dengan hadirnya putra Temesi, Wayan Cakra menjadi ketua PAC PDIP, prosesnya tidak mudah. "Menyandang posisi ketua, menjalankannya ada tantangan. Itu soal kepercayaan. Maka hadirnya pak Wayan Cakra di PAC, bisa memperoleh tiket calon. Ini jalan menuju anggota DPRD. Mudah-mudahan jalan itu bisa dilakukan dengan mudah. Kalau lolos, akan kami ajak membangun Temesi," ujar dia.
Diakui, banyak yang harus dilakukan di Temesi. "Kalau ada putra daerah di legislatif, ada jalannya. Untuk meyakinkan itu, masyarakat sudah tahu karakter dan profil anggota DPRD dari Temesi. Pemahaman kepada masyarakat perlahan berikan informasi, bagaimana dampaknya jika ada warga jadi dewan, jadi kesadaran akan tumbuh," ungkap dia.
Di Temesi, potensi suara 3.000. "Kalau solid, itu titik aman. Berikan kesempatan bagi putra daerah," ujar dia.
Lebih lanjut dikatakan, Branayoga mengajak masyarakat berpikir jernih dan luas. Karena ada hal yang lebih besar di kemudian hari. "Harapan kami, pak Wayan Cakra bisa lolos di caleg, harapan kami juga agar ada putra daerah bersama membangun Temesi. Kalau masyarakat bersatu, optimis lolos," tutup dia. (Ngakan Suardika)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024