News

Sosok Tokoh Wayan Tagel Winarta di Masyarakat Paling Bawah Merupakan Pribadi yang Sederhana dan Suka Membantu, Optimis Lolos ke Dewan Provinsi

 Senin, 01 Januari 2024

PDIP Gianyar

Newsyess.com, Gianyar. 

 

Gianyar, Newsyess.com - 
Salah satu masyarakat Desa Mantring, I Wayan Santra, yang juga selaku Pekaseh Subak Mantring Gianyar melihat sosok Wayan Tagel Winarta (Ketua DPRD Gianyar) adalah orang sosial. Tagel dilihat sederhana dan jujur.
"A ya A, B ya B, itulah sosok pemimpin yang baik. Kami kenal lebih dari 15 tahun lalu," ujar dia ketika di temui Newsyess pada, Minggu, 31/12/2023 di Gianyar ditemui Newsyess pada, Minggu 31/12/2023 di Gianyar.
Dari sisi bantuan, dirinya pernah dibantu tarian saat pujawali di pura.
Kini, Tagel Winarta maju ke DPRD Provinsi Bali. "Kami kenal selama ngayah. Kami menilai dalam hati, mana figur yang didukung," ujar dia.
Saat ini, pihaknya satu jalur karena di Gianyar merah. "Di forum, subak dan Dadia, kami tetap serahkan ke masyarakat. Namun kami sarankan satu jalur," ungkap dia.
Mana figur berbobot itulah yang sebaiknya didukung karena akan mengawal kepentingan masyarakat. "Jiwa sosial beliau tinggi. Walaupun kami baru mendukung karena dulu dapil beda, tapi tidak memandang itu," ungkap dia.
Dikatakan bahwa pekerjaan rumah yang perlu diperbaiki oleh Tagel Winarta ke depan, ialah keperluan subak. "Perbaikan saluran irigasi yang bocor," jelas dia.
Diakui, proposal sudah masuk ke pemerintah melalui Tagel Winarta. Yakni perbaikan wantilan di pura Ulun Suwi. "Dibantu ilen-ilen Rp 4 juta," ungkap dia.
Harapan ke depan, agar Tagel Winarta terus memperhatikan masyarakat menengah ke bawah. "Karena masyarakat butuh pemimpin seperti pak Tagel," ungkap dia. (Ngakan Suardika)


TAGS :