News
Babinsa Kelurahan Bitera Hadir Dalam Rapat Koordinasi Hari Bulan Bahasa Ke 5 Dan Menyambut Nyepi 2023*
Selasa, 07 Februari 2023
Dandim GIANYAR
*Babinsa Kelurahan Bitera Hadir Dalam Rapat Koordinasi Hari Bulan Bahasa Ke 5 Dan Menyambut Nyepi 2023*
Gianyar - Demi kelancaran kegiatan Bulan Bahasa dan menyambut hari raya Nyepi tahun 2023, Babinsa Kelurahan Bitera Koramil 1616-01/Gianyar, Sertu Gusti Rambat bersama Bhabinkamtibmas menghadiri undangan rapat koordinasi Hari Bulan Bahasa Dan Menyambut Nyepi 2023 dilaksanakan di Wantilan Pura Melanting Pasar Bitera, Kelurahan Bitera Kecamatan Gianyar. Selasa (7/2/23).
Dalam rapat koordinasi tentang Bulan Bahasa akan memgambil tema *Segara Kerti yang artinya Campuhan Urip Sarwa prani/pertemuan semua Urip*
Dan ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan seperti lomba festival nyurat aksara Bali yang di ikuti oleh anak anak SD, lomba wimbakara di ikuti oleh seke teruna se Desa Adat Bitera, lomba pidarta/ pidato bahasa Bali yang di ikuti oleh kelihan adat se Desa Adat Bitera dan lomba mesatua Bali yang di ikuti oleh ibuk2 PKK se Adat Bitera.
Untuk kegiatan perayaan hari raya Nyepi, membahas tentang kegiatan Melasti, kegiatan upacara Mecaru di Catus Pata Desa Adat Bitera, pengrupukan atau pengarakan ogoh ogoh yang nantinya akan di lombakan di masing masing Banjar.
Babinsa Kelurahan Bitera Koramil 1616-01/Gianyar, Sertu Gusti Rambat, mengatakan akan mendukung kegiatan bulan Bahasa ke 5 dan perayaan hari raya Nyepi agar kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan sukses.
Selaku Babinsa menyarankan dan mengingatkan, di mana saat pengarakan ogoh ogoh nantinya, agar mengedepankan faktor keamanan dan memproritaskan pengguna jalan saat situasi darurat seperti memberi kesempatan lewat kendaraan ambulan, pemadam kebakaran dan kendaraan petugas TNI /POLRI. "tegasnya.
Hadir dalam rapat koordinasi Bendesa Adat Bitera, Wayan Sumantra, Babinsa, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bitera, Kelurahan Adat Bitera, Pawongan Adat Bitera, PKK Adat Bitera, Kaling yang ada di Desa Adat Bitera, Pecalang Adat Bitera dan Perwakilan STT se Desa Adat Bitera.
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024