News
Bendesa Adat dan Kades Selat Mengapresiasi Positif pada LPD Selat atas pelaksanaan Jalan sehat berhadiah di HUT ke-28 Tahun
Minggu, 12 November 2023
LPd selat
Harapkan Krama semakin percaya LPD
Badung, Newsyess.com - Keberadaan LPD Selat sangat dirasakan manfaatnya oleh Krama desa. Bahkan, kontribusi LPD selama ini cukup besar membangun desa adat. Di usia yang ke-28, LPD kini dalam kondisi sehat. Atas perolehan itu, mendapatkan apresiasi positif.
Jro Bendesa Adat Selat yang juga selaku ketua badan pengawas LPD Selat, Ida Bagus Made Anom, S.Ag, menyatakan peran LPD selama ini berdampak positif dalam perkembangan ekonomi di desa Selat. "Perekonomian bangkit karena peran LPD. Karena banyak kepentingan LPD bertumpu di LPD. Maka masyarakat bertanggung jawab baik hak dan kewajiban," ujar dia ketika di temui Newsyess disela- sela Jalan sehat LPd di Wantilan Desa Adat Selat pada, Minggu, 12/11/2023 Badung.
Krama yang memohon dana, melalui LPD. Meskipun ada koperasi dan lembaga keuangan lain, namun tetap LPD yang diutamakan.
"Yang kami rasakan langsung dampak LPD. Keseharian LPD, ekonomi di Selat terasa sekali. Perputaran ekonomi meningkat dalam kinerja LPD," jelas dia.
Ke depan, LPD agar terus meningkat. "Kami harap selaku Bendesa dan penanggung jawab, supaya di tahun yang akan datang tetap ajeg dan bisa meningkatkan keuntungan," ujar dia.
Pesan Bendesa kepada pengurus LPD agar terus berhati-hati untuk mengimbangi kepentingan masyarakat di Selat. "Harapan kepada masyarakat untuk ingat akan kewajiban," harap dia.
Sementara itu, Kades Desa Selat, I Made Semawan, SH, menambahkan bahwa LPD Selat berkembang bagus. "Bahkan saat pandemi bisa bertahan. Kami tetap memantau, kami sering komunikasi dengan Bendesa dan pengurus LPD," ujar dia.
Sejak dibentuk di awal, LPD untuk mencari profit orientid, maka LPD harus memperkuat lini keuangan dan likuiditas. "Ketika ada covid, kita bisa menjaga keuangan. Kami yakin LPD tetap eksis. Meskipun kenaikan tidak terlalu signifikan, namun tetap bisa jalan," ujar dia.
Pesan kades kepada pengurus LPD, agar selektif dan hati-hati dalam mengelola. "Kerja sama antar lembaga juga harus selektif," tutup dia. (Ngakan Suardika)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024