News

Demi Menjaga Tetap Ajegnya Arak Tradisional di Desa Adat Telunwayah, LPD Bersama Desa Adat Telunwayah Memberikan 300 Pisau Iris

 Sabtu, 04 Maret 2023

Lpd karangasem

Newsyess.com, Karangasem. 

 

Karangasem, Newsyess.com - Dalam menjaga ajegnya arak sejak jaman dulu sampai sekarang, dilakukan pemberdayaan terhadap petani bersama LPD. Arak yang jadi warisan leluhur agar terus bertahan.dalam acara penyerahan pisau Iris di serahkan langsung orang Nomer satu di kabupaten karangasem Bupati, I Gede Dana. 


Pemucuk LPD Desa Adat Telunwayah, I Wayan Murta, ketika ditemui newsyess pada, Sabtu, 4/3/2023 di wantilan Jaba pura Puseh. “Dalam hal ini, LPD memberikan 300 buah pisau iris. Disini disebut pengiris dibagikan ke petani arak tradisional,” ujarnya.


Tujuannya agar mereka terus bertahan. Disatu sisi, petani percaya dengan perhatian dan menjaga kearifan lokal. “Jika dinilai kan, mencapai Rp 36 juta dari dana sosial,” ujarnya.
Harapan dan pesan, bahwa ini peran lembaga desa adat yang sudah memperhatikan kesejahteraan. “Selaku pemilik LPD, Krama agar terus mempercayai LPD. Kami yakin 2023 bisa dicapai dengan baik,” ujar dia.
Sementara itu Jro Bendesa Adat Telunwayah, I Wayan Lemes Indrawan, menyatakan LPD merupakan usaha milik desa adat. “Jadi apapun hasilnya, dikembalikan bagi Krama desa adat, diambil dari laba 5 persen LPD,” ujarnya.
Harapan ke depan, agar LPD bisa terus meningkatkan laba demi kesejahteraan desa Adat. 
Dikatakan lebih lanjut, banyak kontribusi LPD bagi Krama. “Maka dari itu, mari tingkatkan kepercayaan masyarakat,” tutupnya. (Ngakan Suardika)


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024