Ekonomi

Genjot Kepercayaan Anggota, Koperasi Jumari buat Aplikasi Jumari Mobile

 Sabtu, 14 Mei 2022

Gianyar

Newsyess.com, Gianyar. 

Genjot kepercayaan Anggota, Koperasi Jumari Buat Aplikasi Jumari Mobile 

Anggota Otomatis Jadi Peserta BPJS

GIANYAR, Newsyess.com 
Koperasi Simpan Pinjam Jujur Utama Mandiri (KSP Jumari) membuat inovasi brilian. Yakni meluncurkan aplikasi Jumari Mobile sejak 2018. Lewat aplikasi itu, anggota koperasi bisa membayar iuran hingga memantau keuangan mereka.

Ketua KSP Jumari, I Putu Oka Suarthana, S.Ak ketika ditemui newsyess pada, beberapa waktu lalu di kantor Koperasi jl Raya Sumandang, Gang Pucuk Nomer 3 Batubulan, menyatakan Jumari Mobile sangat penting. “Ini untuk transparansi keuangan. Sehingga anggota bisa memantau dan memastikan keuangan mereka. Sehingga kami bisa berikan pelayanan maksimal,” ujar Oka Suarthana.
Dalam teknologi Jumari Mobile, terdapat fitur yang membantu dan memudahkan layanan para anggota secara maksimal.

 “Mulai dari transfer ke bank Umum, bayar pulsa, top up shoope, Ovo, Gopay dan lainya yang Sangat memudahkan anggota kami,” ujarnya.
Cara mengaktivasi Jumari Mobile pun sangat mudah. “Cukup taruh dana di koperasi. Langsung aktifkan Jumari Mobile,” ungkapnya.
Keunggulan Jumari Mobile adalah praktis. “Kalau mau bayar tidak perlu antre, tidak perlu keluar rumah. Fasilitas ini luar biasa,” ujarnya.

Yang menarik, anggota bisa tahu berapa jumlah simpanan dan apa produk koperasi. “Kalau ada pembayaran bisa cek. Jadi ada kroscek antara tim di bawah. Ini ada sinergi yang bagus. Apabila ada anggota menyetorkan Dananya, tapi dana belum masuk, maka anggota bisa tahu langsung, real time,” terangnya.

Dilaunching akhir 2018, beberapa minggu lalu pihaknya sempat meningkatkan kualitas layanan dari versi lama menjadi versi terbaru.“Sekarang sudah ada fitur tambahan. Sehingga kepuasan dan kemudahan anggota dalam bertransaksi bisa ditingkatkan. Prinsipnya semua ada dalam Genggamanya,” ungkapnya.

Dikatakan lebih lanjut, jumlah anggota KSP Jumari kini mencapai 1000 lebih. “Hampir 60 persen gunakan Jumari Mobile. Awalnya memang sedikit, 5-10 orang. Dengan manfaat yang dirasakan, mereka sampaikan ke anggota lainnya,” ujarnya.
Bagi anggota yang belum mengaktivasi, diberikan edukasi. “Dengan begitu anggota satu sampaikan ke anggota lain dan calon anggota. Karena marketing itu dari anggota sendiri yang sekaligus sebagai Pemilik Koperasi itu Sendiri, ujarnya.
Yang spesial adalah setiap anggota, daftarkan menjadi peserta BPJSTK “Yang memiliki 2 manfaat yaitu santunan kecelakaan Kerja dan Kematian senilai Rp 42.Jt ,” ungkapnya.

Beberapa hari yang lalu , ada anggota yang mengalami kecelakaan saat akan berangkat bekerja, karena sudah terdaftar sebagai peserta BPJSTK melalui koperasi, maka semua biaya pengobatan ditanggung oleh pihak BPJSTK. anggota
tidak perlu memikirkan cara membayar. “Karena itu fasilitas kami. Harapan kami, anggota bisa merasakan asas manfaat berkoperasi melalui koperasi Jumari. Kami harapkan bisa ajak teman dan saudara mereka. Karena kian banyak anggota, maka koperasi akan semakin berkembang,” tutup dia. (yes)


TAGS :


klik88 KLIK88 LOGIN daftarklik88 tok99toto opung4d https://rtp-onfireklik88.online/ mix parlay scatter hitam login bom29toto situs bom29toto rtp klik88 terbaru slot gacor slot toto link slot slot thailand