Politik
I Made Kasta ; Dukungan Masyarakat adalah Pendorong Utama Perjuangan Kami di Klungkung
Sabtu, 13 April 2024
Made kasta calon Bupati klungkung
Klungkung, Newsyess.com - I Made Kasta yang juga selaku Penasehat partai Gerindra dan sebagai tokoh Sepritual, menyatakan apresiasi atas dukungan yang terus mengalir dari masyarakat kepada Saya dalam perjalanannya sebagai calon Bupati Klungkung. Ditemui di kediaman Made Kasta di Akan Klungkung pada Jumat, 12 April 2024, Jro Made Kasta mengungkapkan bahwa dukungan dari masyarakat menjadi pendorong semangat utama bagi perjuangan kami.
"Dukungan yang kami terima dari masyarakat sangat luar biasa. Hari ini saja sudah sekitar 30 kelompok relawan yang berkumpul dan menyatakan dukungan. Kami sangat berterima kasih atas dukungan ini. Ini menunjukkan bahwa masyarakat Klungkung memiliki kepercayaan kepada kami untuk memimpin daerah ini ke arah yang lebih baik," ujar kasta
Menurutnya, dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk relawan Srikandi, (Relawan Perempuan) LSM, dan 30 Kelompok Relawan serta individu-individu yang peduli terhadap masa depan Klungkung, sangat berarti dalam memperkuat semangat kami untuk maju. "Kehadiran relawan Srikandi, LSM, dan semua simpatisan yang turut mendukung kami memberikan semangat baru bagi perjuangan kami. Mereka semua adalah bagian penting dari tim kami yang siap berjuang untuk kebaikan Klungkung," tambahnya.
Made Gunaksa juga mengungkapkan harapannya agar masyarakat Klungkung memilih calon yang benar-benar dekat dengan rakyat dan memperhatikan aspirasi serta kebutuhan masyarakat secara menyeluruh. "Kami mengajak semua masyarakat Klungkung untuk memilih calon yang telah terbukti dekat dengan rakyat, yang memahami kebutuhan mereka, dan siap untuk mewujudkan perubahan yang positif bagi Klungkung. Kami optimis bahwa dengan dukungan dan doa dari masyarakat, kami dapat mewujudkan visi kami untuk Klungkung yang lebih baik," tutupnya.
Dengan semangat dan dukungan yang terus mengalir dari masyarakat, pasangan Made Kasta dan Jro Gunaksa siap untuk menghadapi perjalanan politik yang menantang dan bersama-sama membawa Klungkung menuju masa depan yang lebih cerah.(timnewsyess)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024