News
Kadis Ketahanan Pengan Kelautan dan Perikanan Gianyar Pengapresiasi Positif Langkah Kades Petak Dalam Mengembangkan Pertanian Organik
Jumat, 08 September 2023
Gianyar menuju pertanian organik
Harapkan Semua Desa Ikut Pertanian Organik
Gianyar, Newsyess.com -
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Perikanan Kabupaten Gianyar, Ir I Gusti Ayu Dewi Ariani, M, Si, menyambut baik upaya pemerintah desa Petak, Kecamatan Gianyar mengembangkan padi organik. Dinas menganjurkan menanam varietas yang terdaftar.
"Pengembangan organik di Gianyar sudah bagus. Temesi, Sidan, Mas, Kedisan. Mudah-mudahan semua bisa mengembangkan," ujar dia ketika ditemui Newsyess disela-sela kunjungan di Subak Bonnyuh Sari Desa Petak Gianyar, Jumat, 8/9/2023 di Gianyar.
Selama ini, ketahanan pangan di Gianyar surplus. "Harapan kami, semua petani mau ke organik. Bagaimana pangan yang dikonsumsi aman," ujar dia.
Diakui, masih sedikit yang mencoba organik. "Memang mencoba, namun belum banyak. Kami harapkan semua menuju organik semua desa mengarah ke Puspa Aman," pinta dia.
Dia harapkan agar masyarakat memproduksi pangan yang aman dari pestisida dan sampah.
Dengan upaya desa Petak, pihak dinas mengapresiasi. "Saya mengapresiasi kepala desa, mau membuat demplot. Mudah-mudahan semua di Petak mau organik, karena pak kades sangat komitmen," tutup dia. (Ngakan Suardika)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024