News

Kapolres Gianyar Serahkan Kursi Roda Kepada Masyarakat Petak Kaja

 Jumat, 06 September 2024

Polres Gianyar

Newsyess.com, Gianyar. 

 

Gianyar. Kapolres Gianyar AKBP Umar, S.I.K., M.H. melaksanakan kegiatan Jumat Curhat dalam rangka menyerap aspirasi berupa saran maupun kritik dari masyarakat guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Jumat (6/9/2024). 

Kegiatan dilaksanakan di Desa Petak Kaja tepatnya di Banjar Padpadan Desa Petak Kaja Kecamatan Gianyar Kabupaten Gianyar dan diikuti oleh Pejabat Utama Polres Gianyar serta Kapolsek Gianyar. 

Kapolres Gianyar menyampaikan bahwa kegiatan "Jumat Curhat" merupakan program rutin yang dilaksanakan Polri dalam rangka menyerap masukan dari masyarakat berupa saran maupun kritikan guna meningkatkan pelayanan Polri khususnya Polres Gianyar kepada masyarakat. 

"Dalam kesempatan ini kami juga memberikan paket sembako, layanan kesehatan serta bantuan kursi roda kepada Bapak I Nyoman Sedeng  yang menderita sakit," Ujar Kapolres Gianyar. 

Pihaknya berharap dengan bantuan kursi roda yang diberikan dapat membantu dan memotivasi Bapak I Nyoman Sedeng untuk tetap semangat sehingga segera memperoleh kesembuhan.


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024