News
Kapolres Gianyar Terima Beragam Curhat dari Warga Celuk Sukawati
Jumat, 02 Februari 2024
Polres Gianyar
GIANYAR, newsyess.com - Polres Gianyar kembali melaksanakan program Jumat Curhat. Kali ini dilaksanakan di wantilan Desa Celuk, kecamatan Sukawati, kabupaten Gianyar pada Jumat 2 Februari 2024. Acara Jumat curhat tersebut dihadiri langsung oleh Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiana dan diikuti oleh pejabat utama polres Gianyar termasuk Kapolsek Sukawati Kompol Wayan Johni Eka Cahyadi serta masyarakat desa pekarangan celuk.
Kapolres Gianyar menyampaikan Jumat Curhat dilaksanakan dalam rangka menampung berbagai aspirasi masyarakat berupa kritik maupun saran guna meningkatkan pelayanan polres Gianyar kepada masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Gianyar juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas mulai dari keselamatan berlalu lintas penyalahgunaan narkoba serta imbauan pemilu damai 2024. "Kami menghimbau masyarakat di tahun politik ini untuk senantiasa menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif berbeda pilihan itu boleh namun jangan sampai bermusuhan," ujar Kapolres.
Dalam kesempatan tersebut masyarakat desa adat Celuk menyampaikan banyak aspirasi. Diantaranya kemacetan yang kerap terjadi di beberapa titik di jalan desa celuk/parkir sembarangan oleh truk dan bus yang memicu kemacetan dan membahayakan pengguna jalan, pendataan penduduk pendatang, tapal batas desa yang tidak jelas, kelangkaan BBM solar bagi petani dan pemberdayaan bakamda.
Atas berbagai masukan tersebut Kapolres menyatakan kesiapanya untuk mencarikan solusi dan berkoordinasi dengan instansi terkait lainnya. Di akhir acara Kapolres Gianyar menyerahkan tali kasih berupa bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu maupun
masyarakat yang menyandang disabilitas dan lansia. (Tim)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024