News
Kemeriahan Acara Perang Air, Babinsa Dampingi Puncak Festifal Air Suwat Ke 9 Di Desa Suwat*
Senin, 01 Januari 2024
Kodim GIANYAR
Gianyar - Suwat, di Perempatan Catus Pata Desa Suwat Kec./Kab. Gianyar, Babinsa Desa Suwat Koramil 1616-01/Gianyar Serda Dewa Putu Dwi Jati Jaya bersama Bhabinkamtibmas Desa Suwat Aiptu Anak Agung Gede Agung bersinergi dengan Pecalang, Melaksanakan Pengamanan dan atensi kegiatan Perang Air (Siat Yeh) dalam rangka Puncak Festifal Air Suwat (FAS) yang ke 9 di Desa Suwat Kec./Kab.Gianyar. Senin (1/1/2024)
Kegiatan Festifal Air tersebut diawali dengan persembahyanyan bersama di Perempatan Catus Pata Desa Adat Suwat, kemudian menerima sambutan dari Jero Bendesa Desa Adat Suwat (Ngakan Putu Sudibya), persembahan Pragmen tari dan dilanjutkan dengan Perang Air (Siat Yeh) yang merupakan Puncak acara Festifal Air Suwat (FAS). Kegiatan tersebut diikuti oleh Warga Masyarakat Desa Suwat -+ 300 Orang.
Dalam Puncak acara Festifal Air Suwat (FAS) yang ke 9 tersebut Babinsa Suwat Serda Dewa Putu Dwi Jati Jaya bersama Bhabinkamtibmas dan Pecalang Adat melaksanakan pendampingan dan mengamankan jalannya acara Festifal sehingga dapat berlangsung aman dan lancar.
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024