Politik

Krama Banjar Togoh Desa Bumbungan Antusias Sambut ASTAGUNA, Berkomitmen Perkuat Transportasi, Layanan Kesehatan, dan Pendidikan Gratis

 Jumat, 04 Oktober 2024

Paket kasta Gunaksa

Newsyess.com, Klungkung. 

 

KLUNGKUNG | Newsyess.com - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung Nomor Urut 1, Made Kasta dan Ketut Gunaksa, yang dikenal dengan sebutan ASTAGUNA, disambut hangat oleh warga Banjar Togoh, Desa Bumbungan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung. Kehadiran pasangan ini dalam kegiatan tatap muka (Simakrama) pada Kamis, 3 Oktober 2024, mendapat respons antusias dari masyarakat yang bulat mendukung mereka dalam Pilkada Klungkung 2024.

Pada pertemuan tersebut, Made Kasta menceritakan perjalanannya yang penuh tantangan dalam dunia politik. Sebagai petahana, ia hampir gagal kembali mencalonkan diri, namun berkat dukungan spiritual dan doa masyarakat Klungkung, ia kembali maju dalam kontestasi politik ini. Meski sempat kehilangan dukungan dari Partai Gerindra, ia akhirnya memperoleh rekomendasi dari Partai Golkar, Partai Demokrat, dan Partai Buruh.

“Saya sempat tidak mendapatkan rekomendasi, dan saat itu hanya bisa berdoa. Namun, dukungan masyarakat Klungkung terus mengalir, baik di sini maupun di Jakarta. Ini yang menjadi kekuatan spiritual yang mengantarkan kami hingga akhirnya bisa maju," kata Made Kasta.

Pasangan ASTAGUNA memiliki visi dan misi yang kuat untuk membawa perubahan di Klungkung melalui konsep Prema Shanti Jagadhita (PESAJA) yang berfokus pada pariwisata, kesehatan, dan pendidikan. Salah satu prioritas mereka adalah pembangunan infrastruktur transportasi laut, terutama untuk mendukung pariwisata di Nusa Penida. Mereka berencana membangun dermaga baru yang lebih besar untuk menampung lebih banyak wisatawan, sekaligus memperbaiki konektivitas antara Nusa Penida dan daratan Klungkung.

“Pariwisata di Nusa Penida berkembang pesat, namun infrastrukturnya harus diperbaiki agar seimbang dan tidak tertinggal,” ungkap Ketut Gunaksa, Calon Wakil Bupati Klungkung.

Selain itu, ASTAGUNA berkomitmen untuk memperkuat tata kelola sampah di Klungkung dengan membangun fasilitas pembakaran sampah yang ramah lingkungan. Mereka juga fokus pada perbaikan layanan internet di wilayah yang masih mengalami blank spot, termasuk di Nusa Penida. Akses internet yang lebih baik diyakini akan membuka peluang lebih besar bagi ekonomi kreatif masyarakat.

Di sektor kesehatan, ASTAGUNA merencanakan pembangunan rumah sakit modern di Nusa Penida yang dapat memberikan pelayanan kesehatan berkualitas, tidak hanya bagi warga tetapi juga wisatawan. Selain itu, pendidikan gratis bagi masyarakat kurang mampu menjadi salah satu komitmen mereka dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Klungkung.

“Dengan visi yang kuat dan program-program yang konkret, kami yakin bisa membawa Klungkung menuju kesejahteraan yang lebih baik,” tutup Made Kasta.(TimNewsyess)


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024