Tokoh

Made Budiasa dan AA Gde Mayun Silaturahmi ke Puri Peliatan: Memohon Restu dan Dukungan untuk Pilkada Gianyar 2024

 Senin, 18 November 2024

Pilakda Gianyar 2024

Newsyess.com, Gianyar. 

  

Gianyar | Newsyess.com - 18 November 2024 – Menjelang hari pencoblosan Pilkada serentak 27 November 2024, Calon Wakil Bupati Gianyar Anak Agung Gde Mayun, didampingi Anggota Komisi II DPRD Gianyar dari PDI Perjuangan Dapil Ubud, Ir. I Made Budiasa, M.Si., melakukan silaturahmi ke Puri Peliatan, Ubud. Kunjungan ini bertujuan untuk memohon doa restu dan dukungan dari penglingsir Puri Peliatan, Tjokorda Gede Putra Nindya (Cok Nindya), yang juga merupakan mantan Sekretaris Daerah Gianyar.  

Dalam suasana penuh keakraban, AA Gde Mayun menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Cok Nindya dan keluarga besar Puri Peliatan. Ia menjelaskan visi dan misinya bersama I Made Mahayastra sebagai pasangan "AMAN" dalam Pilkada Gianyar. "Kami mohon restu dan dukungan dari Puri Peliatan untuk melanjutkan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat Gianyar. Kami berkomitmen melanjutkan program-program pro-rakyat dan menjaga harmonisasi budaya yang menjadi identitas Kabupaten Gianyar," ujar Mayun.  

Sementara itu, Made Budiasa menegaskan pentingnya dukungan tokoh adat dan masyarakat dalam menentukan arah pembangunan Kabupaten Gianyar. "Kunjungan ini bukan hanya bentuk penghormatan, tetapi juga ajang untuk mendengarkan masukan dari tokoh-tokoh adat seperti Cok Nindya. Puri Peliatan memiliki peran penting dalam melestarikan nilai-nilai tradisional yang menjadi dasar pembangunan kita," katanya.  

Cok Nindya, yang dikenal sebagai tokoh panutan masyarakat dari Puri Peliaran memberikan apresiasi terhadap langkah silaturahmi ini. Ia mengingatkan agar Pilkada tetap berlangsung dalam suasana damai dan menjunjung tinggi nilai demokrasi. "Kami mendoakan yang terbaik untuk Gianyar, semoga siapa pun yang terpilih nanti dapat mengemban amanah dengan baik dan memperhatikan kepentingan masyarakat secara luas," ujar Cok Nindya.  

Cok Nindya. menambahkan harapannya agar masyarakat memilih dengan hati nurani dan mempertimbangkan rekam jejak calon pemimpin. "Kami berharap masyarakat Gianyar, khususnya, dapat melihat program nyata yang sudah dijalankan selama ini. Jangan memilih karena tekanan atau iming-iming, tapi pilihlah pemimpin yang benar-benar memiliki visi untuk Gianyar yang lebih baik," ungkapnya.  

Dengan mendekatnya hari pencoblosan, kunjungan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara para calon pemimpin dengan masyarakat serta para tokoh adat. Dukungan dan doa restu dari Puri Peliatan diyakini menjadi dorongan moral bagi AA Gde Mayun dan tim pemenangannya untuk terus berjuang demi Gianyar.(TimNewsyess)


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024