News

Makodim 1616/Gianyar Gelar Vaksinasi Boster Ke - 2 Bagi Personel Militer, PNS, Persit, KBT Serta Masyarakat Umum*

 Senin, 13 Februari 2023

Kodim GIANYAR

Newsyess.com, Gianyar. 

*Makodim 1616/Gianyar Gelar Vaksinasi Boster Ke - 2 Bagi Personel Militer, PNS, Persit, KBT Serta Masyarakat Umum*

Gianyar - Bertempat di lapangan Makodim 1616/Gianyar, jalan Ngurah Rai no 8 A, Kabupaten Gianyar, Kodim 1616/Gianyar bekerja sama dengan Denkesyah 09.04.03 Singaraja dan Kesdam IX/Udayana, melaksanakan kegiatan vaksinasi Boster dosis yang ke 2 bagi personel Militer, PNS, Persit dan KBT serta melayani masyarakat umum, dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19. Senin (13/2/2023).

Adapun pentahapan pelaksanaan vaksinasi diantaranya tahap 1 pendaftaran dilanjutkan tahap II melaksanakan skrining dilanjutkan tahap III penyuntikan vaksinasi dan yang terakhir tahap ke IV melaksanakan penginputan data dan observasi.

Adapun jenis dosis vaksin yang digunakan adalah jenis vaksin pfizer dengan jumlah yang  melaksanakan vaksinasi sebanyak 178 orang.

Pelaksanaan kegiatan vaksinasi Boster Ke-2 ini dipantau langsung oleh Dandenkesyah 09.04.03 Singaraja, Letkol Ckm Nofie Windiarto, S.Kep., beserta Perwira Staf Kodim 1616/Gianyar.

Vaksinasi Boster ke 2 ini, dilaksanakan oleh tim kesehatan dari poskes Kodim 1616/Gianyar, yang bekerja sama degan Deskesyah Singaraja 09.04.03 dan Kesdam IX/Udayana, yang berjumlah 10 orang yang dipimpin oleh Lettu Ckm Suarjana dan Dr. Ni Kadek Arsa Utami, serta diamankan oleh anggota Provost Kodim 1616/Gianyar dan Unit Inteldim 1616/ Gianyar.


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024