News
Mantan Ketua DPD Perbarindo Bali Ketut Wiratjana Berharap Musda XI dan Seminar Memilih Ketua Baru Dapat Berjalan Demokratis
Jumat, 24 Februari 2023
Bpr Indonesia
Denpasar, Newsyess.com -
I Ketut Wiratjana, SE yang juga selaku Ketua DPD Perbarindo Bali masa Bakti 2018-2022 memberikan masukan mengenai Musda DPD Perbarindo Bali. Musda wajib digelar tiap 4 tahun sekali sesuai amanah anggaran dasar.
Yang harus diselesaikan adalah pertanggungjawaban ketua Perbarindo lalu. Kemudian memilih pengurus baru. Serta memetakan program ke depan.
Setelah terbentuk kepengurusan baru, pihaknya berharap apa yang menjadi keputusan musda, harus dijalankan. “Anggota Perbarindo harus bersatu untuk menjalankan program dalam perdagangan UMKM,” jelas dia.
Dia berharap Perbarindo bisa kolaborasi terkait dukungan ke UMKM.
Dikatakan, pesan kepada pengurus baru, mari tetap kompak. “Yang terpilih, kalau tidak bisa mufakat, harus sadar siapapun yang menang kalah saling dukung. Semua bersatu sebagai keluarga besar Perbarindo Bali,” tutupnya. (Ngakan Suardika)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024