News

Pantau Aktivitas Di Pasar Tradisional Bhabinkamtibmas Singakerta Lakukan Pengaturan Lalin*

 Senin, 28 Agustus 2023

Polsek ubud

Newsyess.com, Gianyar. 

 

Polda Bali - Polres Gianyar - Polsek Ubud,
Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di keramaian pasar tradisional Kengetan, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. lakukan pengaturan dan pemantauan serta bantu penyebrangan.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Polsek Ubud yang merupakan bagian dari Polres Gianyar Aiptu I Made Widastra, saat melakukan Pemantauan dan pengaturan arus lalu lintas di depan pasar tradisional.Kengetan, Senin (28/08/2023) pagi. 

“Melakukan pengaturan dan bantu masyarakat yang menyeberang menuju pasar agar terhindar dari kecelakaan maupun gangguan keamanan lainya serta terciptanya kamtibcarlantas yang kondusif ,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut bhabinkamtibmas desa Singakerta juga menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan, pedagang dan pengunjung pasar untuk selalu berhati-hati dan tetap menjaga barang bawaannya. .

Hal yang sama disampaikan Kapolsek Ubud Kompol I Made Uder, A.Md., S.H., M.Ag., saat kontrol personil PH pagi mengatakan bahwa memberikan pengamanan kegiatan aktivitas masyarakat di jalan maupun kegiatan lainya merupakan tugas dan tanggung jawab personil Polsek Ubud.

“Menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas di jalan sudah menjadi tugas kepolisian yang terdepan dengan selogan sebagai pelindung pengayom pelayan masyarakat ,” ucapnya. (dastro)


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024