News

Pastikan Keamanan Wisatawan Kapolsek Gianyar Pemantauan Objek Wisata.

 Rabu, 30 November 2022

Polsek Gianyar

Newsyess.com, Gianyar. 

Pastikan Keamanan Wisatawan Kapolsek Gianyar Pemantauan Objek Wisata.

GIANYAR - Dalam memastikan situasi kamtibmas kondusif dan atensi cuaca ekstrim Kapolsek Gianyar beserta anggota melaksanakan sambang dan pemantauan objek wisata yang ada diwilayah Kecamatan Gianyar.

Kali ini Kapolsek Gianyar Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H., M.H. bersama anggota melaksanakan sambang dan pemantauan Obyek wisata Waterfall Kanto Lampo di Lingkungan Kelod Kangin Kelurahan Beng Kecamatan Gianyar, Selasa (29/11) pagi.

Dalam kegiatan ini Kapolsek Gianyar memastikan kesiap siagaan pengelolan wisata terkait keamanan wisatawan yang berkunjung.

Selain itu Kompol Tomiyasa menyampaikan hal hal yang harus disediakan dalam rangka menjaga keamanan wisatawan yang berkunjung mengingat diobjek tersebut menggunakan sarana air sungai sebagai destinasi wisata berupa air terjun kanto lampo.

Pihak pengelola yang diwakili Kaling Kelod Kangin Kadek Ariana menyampaikan bahwa pihak Kanto Lampo sudah menyediakan sarana keselamatan wisatawan berupa pelampung, tandu, CCTV, P3K, serta kedepannya akan dipasang alarm dan pemantauan tinggi air sungai demi kenyamanan wisatawan yang berkunjung.

Tak hanya itu, Sambang sekaligus pemantauan obyek wisata ini, Kapolsek Gianyar juga memberikan paket sembako kepada karyawan yang bekerja sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat.


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024