News
Pemilihan Bendesa Adat Desa Adat Tulikup Kelod Masa Bakti 2023-2028*
Sabtu, 30 September 2023
Kodim GIANYAR
Gianyar - Tulikup Di Wantilan Pura Bale Agung Desa Adat Tulikup Kelod, Desa Tulikup Kec.Gianyar Babinsa 1616/01 Tulikup Sertu Wayan Suprapta bersama Bhabinkamtibmas hadiri dan amankan kegiatan pemilihan atau Ngadegin Bendesa Adat Tulikup Kelod masa bhakti 2023 - 2028. Sabtu (30/9/2023)
Dalam pemilihan Bendesa Adat Tulikup Kelod terdapa 3 Calon peserta diantaranya Calon nomor urut 1 a.n I Nyoman Bila Arta, Calon nomor urut 2 a.n Nyoman Sukara dan Calon nomor urut 3 a.n Anak Agung Gede Mayun SH.
Adapun Tata tertib yang di gunakan dalam pemilihan Bendesa tersebut mengacu tata tertib dari MDA yang mana di masing" Banjar mengeluarkan perwakilan 10 persen dari jumlah Warga Banjar sebagai utusan atau perwakilan dan dari 9 Banjar adat yang seharusnya hadir dlm acara pemilihan Bendesa tsb sejumlah 146 orang namun yg hadir saat pemilihan sejumlah 104. Sebelum acara pemilihan Bendesa di mulai di adakan doa bersama kemudian masing-masing calon di beri kesempatan untuk menyampaikan visi dan misi selama 10 menit kemudian untuk krama pemilih sebelumnya di adakan registrasi/ pendaftaran dan mendapat kertas pemilihan.
Dari 3 peserta pemilihan calon Bendesa Tulikup Kelod, di menangkan oleh calon nomor urut 2 atas nama Nyoman Sukara dengan perolehan suara 48 suara. Untuk calon nomor urut satu atas nama Nyoman Bila Arta mendapat perolehan suara 24 suara dan calon nomor urut 3 an. A.A. Gede Mayun SH., dengan perolehan suara 29. Abstans 1 dan suara hilang 2. Dari hasil keputusan kegiatan pemilihan Bendesa di anggap sah selanjutnya calon nomor urut 2 atas nama Nyoman Sukara dengan perolehan suara 48 suara di tetapkan sebagai Bendesa terpilih.
Kegiatan pemilihan Bendesa Adat Tulikup diatensi ileh pihak keamanan diantaranya Babinsa Desa Tulikup Sertu Wayan Suprapta, Babinkamtibmas Desa Tulikup Aipda Wayan Astawa,Pecalang Desa Tulikup Kelod dan Anggota Polsek Gianyar sejumlah 8 Orang.
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024