News

Penyaluran Beras Bagi warga Kurang Mampu didesa Sidan

 Senin, 26 Juni 2023

Kodim GIANYAR

Newsyess.com, Gianyar. 

 

Gianyar - Bertempat di Bumdes Desa Sidan  Babinsa Desa Sidan Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Wayan Mardika Memantau kegiatan penyaluran beras cadangan pangan dari Pemerintah Pusat/Kementerian Sosial Tahap IIl.
Senin(26/6/23)

Dengan  jumlah masyarakat Desa Sidan yang menerima bantuan beras sebanyak 208 orang, perorang menerima sebanyak 10 kg penyaluran beras tersebut langsung di salurkan oleh Kepala Dusun dan Staf Desa Sidan.

Untuk  masyarakat yang mendapatkan bantuan diwajibkan datang dengan membawa KTP agar penerima sesuai dengan data sehingga penyalurannya tepat sasaran  bagi masyarakat yang kurang mampu.

Pada kesempatan itu pula Sertu I Wayan Mardika selaku Babinsa menghimbau masyarakt untuk tetap tertib dalam proses kegiatan berlangsungnya pendistribusian beras sehingga dapat tercipta situasi yang aman dan kondusif. "Pungkasnya"


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024