News
Perayaan HUT Ke-39 LPD Bali, Momen Bersatu Antar Lembaga Keuangan Milik Adat dan Kokoh Dipercaya Krama
Sabtu, 02 Desember 2023
HUT lpd bali ke 39 tahun
Badung, Newsyess.com -
Momen puncak HUT LPD Bali Ke-39 Tahun yang dirayakan Tahun 2023 di Kabupaten Badung mendapatkan banyak masukan serta apresiasi. Salah satunya dari pengawas LPD Desa Adat Tuka, I Made Sudibya.
"Kalau bisa bersatu, LPD se-Bali, lembaga keuangan adat akan kuat. Saat ini momen bersatu," ujar dia ketika ditemui Newsyess disela-sela Perayaan HUT LPD Bali di Puspem Badung pada, Sabtu (02/12/2023).
Momen ini tepat karena Bali sudah bangkit. Bahkan banyak investor menanam modal di Bali. "Ini momen bersatu dan bangkit. Agar ekonomi Bali bangkit," jelas dia.
Untuk menyatukan banyak ragam di Bali, dengan cara memberikan tuntutan dan pemahaman kepada seluruh desa adat dan ketua LPD di Bali. "Seperti pepatah sapu lidi harus bersatu," ungkap dia.
Di Tuka, keberadaan LPD sangat berkontribusi bagi masyarakat. "Kita harus tunjukkan keberhasilan. Contoh paiketan sudah maju dan signifikan," jelas dia.
Di Tuka, ada kredit murah. Dikatakan bahwa kredit murah bisa diterapkan di seluruh LPD di Bali. "Kalau sudah sesuai dengan spesifikasi, sangat mudah diterapkan, cepat cairnya," jelas dia.
Lewat momen HUT ini, momen bersatu suara untuk kebangkitan Bali. "Kita harus turunkan ego, lihat bukti yang terjadi, kita harus bisa tunjukkan hasil yang sempurna. Maka seluruh LPD Bali akan maju," tutup dia. (Ngakan Suardika)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024