News
Perbekel Sidan Apresiasi Kehadiran Kadin untuk Melihat Pertanian Organik
Kamis, 13 Juli 2023
Desa sidan Gianyar
Perbekel Sidan Apresiasi Kehadiran Kadin untuk Melihat Pertanian Organik
GIANYAR, newsyess.com - Kedatangan Kamar Dagang Indonesia (Kadin) pusat bersama jajaran ke Desa Sidan disambut baik oleh perbekel Sidan, Made Sukra Suyasa, S.sos. Perbekel mengapresiasi kehadiran Kadin yang dipimpin langsung oleh Ketua Kadin, M. Arsjad Rasjid.
"Kehadiran Kadin di Sidan, petani kami senang dan riang gembira. Kadin yang membantu pemasaran, maka kami berterima kasih," ujar Sukra Suyasa.
Kerja sama bersama Kadin untuk menyebarkan pertanian organik. "Kami desa pelopor dan percontohan jadi pertanian organik sejak 2020. Banyak desa belajar di Sidan, kami siapkan sekolah untuk edukasi," jelasnya.
Kini, sawah organik di Sidan kini mencapai 40 hektare dari 111 hektar lahan pertanian Sidan. "Kami 20 persen dana desa untuk ketahanan pangan dari kimia ke organik," jelasnya. (Ngakan Suardika)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024