News
Perwira Abituren Akmil 2014 Kecabangan Zeni Bakti Sosial di Pulau Seribu Masjid pada Jumat (14/4).
Jumat, 14 April 2023
Kabupaten lombok
Acara Bakti Sosial di wilayah Lombok itu bertema Zeni Pusaka Emas Untuk Indonesia. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapten Czi Idham Prabowo, S.T Han selaku Dankizipur B Mataram Yonzipur 18/YKR Kodam IX/Udayana yang mewakili kegiatan Bakti Sosial Zeni Pusaka Emas wilayah Manado dan Lombok.
Dankizipur B Mataram, Kapten Czi Idham Prabowo, S. T. Han. menyatakan kegiatan itu merupakan salah satu wujud daripada rasa cinta kasih, rasa saling menolong, rasa saling peduli Perwira Abituren Akmil 2014 Kecabangan Zeni kepada masyarakat luas yang sedang membutuhkan uluran tangan mereka dimanapun Zeni Pusaka Emas ditempatkan, di seluruh Indonesia.
Tujuan dari diadakan kegiatan bakti sosial Zeni Pusaka Emas ini adalah untuk meningkatkan kepedulian dan rasa social terhadap kondisi masyarakat dimana kita par perwira zeni ditempatkan di seluruh Indonesia yang membutuhkan bantuan kita yang makin hari makin memprihatinkan, baik dari segi kebutuhan ekonomi maupun dari segi lapangan pekerjaan.
Di Lombok, ada 10 paket yang ditujukan bagi masyarakat yang tidak mampu. “Harapannya agar masyarakat bisa terbantu dengan Rezeki yang kami siapkan ke masyarakat terlebih saat ini Bulan Suci Ramadhan bulan yg penuh berkah.” ungkapnya.
Sasaran bantuan kepada lansia, panti jompo, termasuk janda yang menjadi tulang punggung keluarga dan masyarakat yg tidak mampu dari segi ekonomi penilaian dari Kepala Lingkungan setempat. “Sudah janda, jadi tulang punggung keluarga pula, itu yang kami bantu,” ungkapnya.
Ke depan, kegiatan ini, akan terus berlanjut. “Misalnya kami yang bertugas di Jakarta, Kalimantan, Papua, Sumatera, Jawa dimanapun berada, akan terus membantu,” ungkapnya.
Dia berharap, ke depan, keluarga besar Pusaka Emas sukses mencapai puncak pimpinan TNI Angkatan Darat. “Muncul dari Akmil 2014, itu harapannya. Kami mendukung, tidak hanya korps Zeni, seluruh Korp Angkatan Darat baik Infanteri, Armed, Kavaleri, Arhanud, semua kami dukung mencapai pimpinan pada masanya Nanti,” tutupnya. (Ngakan Suardika)
TAGS :
Polling Dimulai per 1 Juli 2024