Tokoh

Plt. Bupati I Made Kasta Hadiri Kegiatan Temu Wirasa Penyehat Tradisional Kabupaten Klungkung

 Jumat, 15 Desember 2023

Kabupaten klungkung

Newsyess.com, Klungkung. 

Klungkung, Newsyess. Com 

Jalankan Swadarmaning Balian, dan  tetaplah memberikan layanan pengobatan dengan etika dan tata cara pengobatan yang benar," pesan Plt. Bupati Klungkung I Made Kasta saat Menghadiri Kegiatan Temu Wirasa Penyehat Tradisional Kabupaten Klungkung di Ruang Rapat Dinas Kesehatan, Kamis (14/12). 

Plt. Bupati Klungkung I Made Kasta menyampaikan bahwa Pelayanan Pengobatan alternatif didasari dengan adanya UU Kesehatan No. 36 Tahun 2009 mengatur tentang pelayanan kesehatan diperkuat dengan adanya PP No.103 Tahun 2014 mengenai pelayanan kesehatan tradisional, Peraturan Menteri Kesehatan No. 61 Tahun 2016 tentang Pelayanan Kesehatan Tradisional Empiris dan Peraturan Gubernur No. 55 Tahun 2019 tentang Pelayanan Kesehatan Tradisional Bali.  

Plt. Bupati I Made Kasta Mengajak Penyehat Tradisional Klungkung untuk membantu masyarakat yang membutuhkan melalui pemberian pengobatan alternatif. 

"Walaupun teknologi pengobatan mengalami kemajuan, jangan sampai melupapakan dasar pengobatan itu sendiri, yakni Pengobatan alternatif," ujar I Made Kasta.

Kegiatan Temu wirasa dihadiri kurang lebih 28 orang anggota penyehat tradisional Klungkung. Turut hadir pada kegiatan Temu Wirasa, yakni Kepala Dinas Kesehatan Klungkung Gusti Ayu Ratna Dwijawati dan ketua Forum Pengobatan Tradisional klungkung Jro Mangku Belog dan undangan terkait lainnya.


TAGS :


klik88 KLIK88 LOGIN daftarklik88 tok99toto opung4d https://rtp-onfireklik88.online/ mix parlay scatter hitam login bom29toto situs bom29toto rtp klik88 terbaru slot gacor slot toto link slot slot thailand