News

Tanamkan Disiplin dan Nasionalisme, Koramil 0812/03 Turi Memberikan Pembekalan Dalam Diklatama DKAC PAC IPNU IPPNU Kecamatan Turi

 Minggu, 30 Juni 2024

Kodim lamongan

Newsyess.com, Bali. 

Lamongan,- Untuk mencetak kader kader yang militan dan menanamkan kedisiplinan serta kekompakan kepada Anggota Diklatama  Dewan Koordinasi Anak Cabang (DKAC) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU), Pgs Danramil 0812/03 Turi beserta Babinsanya melaksanakan pembekalan berbagai materi yang diselenggarakan di Lapangan Dusun Pilang, Desa Wangunrejo Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan, Minggu (30/06/2024).

Psg Danramil 0812/03 Turi, Peltu Kasminto mengatakan bahwa pelatihan kepada 30 anggota DKAC PAC IPNU IPPNU tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa persatuan, tanggung jawab dan dapat meningkatkan kedisiplinan yang tinggi. Sebab disiplin adalah modal utama dalam melakukan setiap hal, baik dalam pekerjaan maupun melakukan ibadah.

“Selain itu latihan PBB ini bermanfaat juga untuk melatih daya konsentrasi tiap peserta, serta meningkatkan solidaritas dan kekompakan sesama rekan,” jelas Peltu Kasminto.

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa selain melatihkan PBB dan Tata laksana upacara, diberikan juga materi wawasan kebangsaan, pengetahuan tentang bahaya narkoba dan dampak buruk judi online.

"Kami merasa sangat penting memberikan pengetahuan tentang bahaya narkoba dan dampak buruk judi online kepada Generasi muda Bangsa." Pungkasnya.

Sementara itu, Bahrul Ulum selaku Ketua Panitia Diklatama mengucapkan terimakasih atas waktu dan ilmu yang diberikan kepada Kader kader terbaik NU di Wilayah Kecamatan Turi.

"Kami berharap apa yang sudah diberikan oleh Bapak Bapak TNI, akan bisa bermanfaat untuk membentuk kader kader yang militan dan berkebangsaan" pungkasnya.(Pendim0812).


TAGS :



Siapa Calon Bupati Badung Terfavorit Pilihan Anda?

Polling Dimulai per 1 Juli 2024